Pada tanggal 1 Juli, member NMB48 generasi 1 Fukumoto Aina menggelar konser kelulusannya di NMB48 Theater di Osaka
Pada bulan Februari lalu, Ainyan mengumumkan bahwa ia akan lulus dari NMB48 untuk mengejar karir nya sebagai variety talent. Fukumoto Aina resmi ditransfer ke Yoshimoto Creative Agency pada tanggal 2 Juli. Pada saat ini tidak ada rincian khusus tentang kegiatan Fukumoto Aina setelah lulus dari NMB48
Fukumoto Aina bergabung sebagai member NMB48 generasi pertama dengan Yamamoto Sayaka dan Watanabe Miyuki pada Oktober 2010. Dia menjadi anggota Senbatsu 6 kali berturut-turut sejak peluncuran debut single NMB48 “Zetsumetsu Kurokami Shoujo” (dirilis Juli 2011). Ainyan dikenal memiliki refleks yang sangat baik dan telah menyelesaikan maraton Osaka dalam 4 jam 8 menit 45 detik November lalu
sumber : Tokyohive
0 komentar:
Posting Komentar